what is upal in jagat.io
Menit Membaca

Mengenal Apa itu Upal di Jagat.io, Fitur untuk Cari Teman

Jagat.io menjadi aplikasi media sosial berbasis metaverse yang terus memberikan inovasi melalui fitur-fitur menariknya. Salah satu fitur menarik yang ada di Jagat.io adalah Upal. Apa itu Upal di Jagat.io?

Singkatnya, Upal merupakan istilah yang digunakan untuk menyebut kontak teman di dalam Jagat.io.

Jika telah terhubung sebagai Upal, kamu dan WarGat lain bisa saling memberikan kabar dan terus melakukan interaksi virtual di dunia metaverse tersebut.

Ingin tahu apa itu Upal di Jagat.io selengkapnya? Yuk, simak ulasan lengkap dari apa itu Upal di Jagat.io dalam artikel berikut ini. Check this out!

Apa itu Upal di Jagat.io?

Pernahkah kamu mendengar apa itu Upal di Jagat.io? Yap, Upal adalah istilah yang digunakan untuk menyebut teman-teman di dalam Jagat.io.

Fitur dari Jagat.io satu ini memungkinkan penggunanya untuk saling terhubung satu sama lain secara virtual.

Jadi, kamu bisa memanfaatkan fitur Upal untuk mencari teman baru atau bahkan jodoh online. Terdengar menarik, bukan?

Kegunaan Upal di Jagat.io

Upal dihadirkan oleh Jagat.io untuk menambah pengalaman menarik bagi para WarGat dalam berinteraksi virtual.

Lantas, apa saja kegunaan Upal di dalam Jagat.io? Kenali sejumlah kegunaannya di bawah ini, ya!

1. Terus Terhubung dengan Teman

Kegunaan utama dari Upal di Jagat.io adalah agar penggunanya dapat saling terhubung satu sama lain.

Lantaran, Upal yang telah ditambahkan akan masuk ke kontak di dalam aplikasi Jagat.io.

Dengan begitu, kamu jadi lebih mudah untuk keep in touch dengan teman yang sudah terhubung sebagai Upal di dalam Jagat.io.

2. Saling Mengabari Lewat Fitur In-App Message

Jika telah terhubung sebagai Upal, kamu bisa saling mengabari dengan teman menggunakan fitur In-App Message.

Nggak berbeda jauh dengan aplikasi chatting lain, Fitur In-App Message ini memungkinkan kamu untuk mengirim pesan dalam bentuk teks ataupun gambar.

Untuk mengakses fitur ini, kamu bisa klik Upal yang berada di dalam menu Contacts. Kemudian, pilih ikon berbentuk bubble chat yang pada kotak profil Upal tersebut.

3. Melihat Update NOW dengan Leluasa

NOW merupakan fitur yang digunakan untuk berbagi momen dengan upload foto pada timeline aplikasi Jagat.io.

Nah, tahukah kamu kalau ternyata ada pengaturan di dalam Jagat.io yang memungkinkan penggunanya membagikan update NOW hanya untuk kontak Upalnya saja?

Yap, fitur ini memang dihadirkan oleh Jagat.io agar penggunanya merasa lebih nyaman untuk berinteraksi virtual hanya dengan teman-teman terdekatnya.

Jadi, kalau sudah terhubung sebagai Upal, kamu jadi lebih leluasa untuk melihat update status NOW temanmu di dalam Jagat.io.

4. Cek Lokasi melalui Social Map

Kalau sudah terhubung sebagai Upal, kamu dan temanmu bisa saling melacak lokasi melalui fitur social map, lho!

Nggak cuma lokasi, fitur social map juga bisa digunakan untuk melihat jarak, kecepatan gerak, hingga indikator persentase baterai smartphone teman Upalmu.

Baca juga: Jagat.io, Sosial Media Metaverse sebagai Aplikasi Chatting

Cara Menambah Upal di Jagat.io

Ingin menambah Upal supaya bisa mendapatkan teman baru? Mudah kok, ada tiga cara yang bisa kamu lakukan untuk menambah Upal di Jagat.io, yaitu:

1. Klik “Add Upal” pada Profil Avatar

Cara Menambah Upal di Jagat.io

Jika bertemu secara tidak sengaja di dalam Ibu Kota Nusantara, kamu bisa menambahkan temanmu ke dalam kontak Upal dengan klik avatar miliknya.

Kemudian, kamu akan melihat kotak profil yang terdapat beragam informasi, mulai dari nama, ucode, hingga empat tombol untuk melakukan interaksi virtual.

Nah, salah satu tombol di dalam kotak profil tersebut adalah add upal. Tombol ini bisa diklik untuk menambahkan temanmu ke dalam kontak Upal.

2. Menggunakan Ucode pada Kontak

Ucode pada Kontak di Jagat.io

Cara menambah Upal di Jagat.io selanjutnya adalah menggunakan ucode.

ucode merupakan nomor khusus yang dimiliki oleh setiap WarGat. Dalam artian lain, ucode ini akan menjadi identitas kamu di dalam dunia virtual Jagat.io.

Kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini untuk menambah Upal menggunakan ucode.

  • Dapatkan kode ucode milik temanmu.
  • Masuk ke dalam tab Notifications. Tab ini disimbolkan dengan ikon lonceng dan terletak di sebelah tab profil.
  • Pilih menu Contacts.
  • Klik ikon tambah (+) yang terletak di bagian pojok kanan atas.
  • Nantinya, kamu akan melihat dua pilihan, yaitu Add Upal dan Join Club. untuk menambah Upal, klik tombol Add Upal.
  • Masukkan kode ucode.
  • Selesai, deh. Kamu sudah terhubung dengan teman di sebagai Upal di Jagat.io.

3. Scan Barcode

Kini, Jagat.io menghadirkan fitur scan barcode yang memungkinkan pada WarGat untuk menambah Upal secara praktis.

Mudah saja, cukup pindai barcode milik temanmu menggunakan kamera di smartphone. Setelah itu, kamu akan langsung terhubung sebagai Upal dengan temanmu.

Untuk melihat barcode tersebut, kamu dapat masuk ke dalam menu Contacts dan klik Add Upal.

Barcode bisa diakses dengan klik ikon berlogo barcode di bagian pojok kanan atas.

Sebagai fitur pelengkap dalam Jagat.io, Upal tentu akan memberikan pengalaman menarik untuk kamu selama berinteraksi virtual.

Yap, dengan fitur Upal ini, kamu jadi bisa mencari teman baru dan saling terhubung satu sama lain secara virtual di dalam Jagat.io.

Jadi, apa lagi yang kamu ragukan? Yuk, langsung aja unduh aplikasi JAGAT di handphone-mu sekarang juga! Aplikasinya bisa diunduh secara gratis melalui Google Play Store dan App Store, lho. Ditunggu, ya!

Baca juga: Cara Menemukan Komunitas Online di Jagat.io, Yuk Coba!

Siap menjelajahi Jagat?
APK Download

Artikel Terkait

hidden gem with jagat
Temukan Hidden Gem dan Taklukan Footprint Leaderboard!
Temukan Permata Tersembunyi dan Pimpin Papan Peringkat Jejak dengan Aplikasi Jagat! Menjelajahi wilayah...
girls sleepover with jagat
Rencanakan Pesta Piyama dengan Bestie Kamu!
Apakah Anda siap untuk menciptakan kenangan tak terlupakan bersama sahabat terbaik Anda? Mengadakan pijama...
Thumbnail Fomo No More
Anti FOMO Dengan Jagat!
Rasa takut ketinggalan atau FOMO (Fear of Missing Out) terkadang bisa datang saat Anda melihat teman-teman...