Supaya perjalanan lebih aman dan nyaman, penting bagi para pemudik untuk mengenal serta menerapkan tips mudik lebaran dengan baik.
Apalagi kalau kamu mudik ke kampung halaman yang cukup jauh, persiapannya harus dilakukan sematang mungkin!
Nah, salah satu tips persiapan mudik lebaran yang bisa kamu lakukan adalah download aplikasi Jagat supaya bisa menggunakan social map untuk melacak lokasi.
Penasaran apa aja tips mudik aman dan nyaman lainnya? Yuk, simak ulasan selengkapnya dalam artikel berikut ini! Check this out!
Tips Mudik Lebaran Agar Lebih Aman dan Nyaman
Terdapat sejumlah tips mudik lebaran yang perlu dilakukan agar perjalanan menjadi lebih aman dan nyaman, di antaranya menjaga kesehatan tubuh, memeriksa kondisi kendaraan, membawa bekal, hingga menggunakan social map untuk melacak lokasi.
1. Jaga Kesehatan Tubuh
Untuk mencegah terjadinya hal-hal yang nggak diinginkan selama di perjalanan, kamu perlu menjaga kesehatan tubuh sebaik mungkin sebelum berangkat mudik lebaran.
Hal tersebut dapat kamu lakukan dengan memperbanyak minum air putih, mengonsumsi makanan sehat, rutin berolahraga, serta istirahat yang cukup.
Saat mudik, bawalah obat-obatan pribadi dan suplemen kesehatan supaya tubuhmu tetap dalam keadaan fit selama di perjalanan.
2. Pastikan Kelengkapan Surat Kendaraan
Tips mudik naik motor berikutnya yaitu dengan memastikan kelengkapan surat kendaraan.
Sebelum mudik dengan kendaraan pribadi, kamu perlu memastikan kelengkapan dari surat-surat pendukung, seperti SIM, STNK, BPKB, dan lain-lain. Dengan begitu, keamanan perjalanan mudikmu jadi lebih terjamin.
Baca juga: 7 Cara Menghilangkan Gabut di Jagat.io untuk Kaum Rebahan
3. Cek Kondisi Kendaraan
Tips mudik lebaran dengan mobil ataupun motor pribadi yang nggak kalah penting adalah dengan memeriksa kondisi mesin kendaraan.
Pastikan kalau setiap bagian mesin di dalam kendaraan pribadimu dapat berfungsi dengan baik dan benar. Hal ini bertujuan untuk mencegah mogoknya kendaraan di tengah jalan secara tiba-tiba.
Untuk mengantisipasi kendaraan mogok saat perjalanan mudik, kamu juga perlu membawa alat-alat darurat, seperti dongkrak, ban cadangan, senter, dan lain-lain.
4. Bawa Bekal Makanan yang Awet
Bagi kamu yang mudik lewat jalur darat, tentu akan membutuhkan bekal agar tubuh tetap berenergi selama di perjalanan.
Tipsnya adalah kamu dapat membawa bekal berupa snack atau makanan kemasan supaya bisa dimakan dalam jangka waktu tahan lama.
Dengan begitu, snack ini bisa membantu untuk mengganjal perutmu terutama saat muncul rasa lapar di tengah kemacetan.
5. Berhenti saat Lelah
Kamu tau nggak? Berkendara saat tubuh merasa lelah bisa menurunkan fokus dan konsentrasi. Ini tentu bersifat fatal karena dapat meningkatkan risiko terjadinya kecelakaan lalu lintas.
Karena itu, kalau kamu merasa lelah saat lagi berkendara, jangan ragu untuk berhenti di tempat peristirahatan, ya!
6. Gunakan Pakaian yang Nyaman
Mudik sering kali membuatmu harus berada di perjalanan dalam kurun waktu yang lama.
Nah, biar lebih nyaman meski di dalam kendaraan dalam jangka waktu panjang, kamu bisa mengenakan pakaian yang nggak panas dan mudah menyerap keringat, seperti kaos berbahan katun atau jersey.
Baca juga: Social Map Jagat.io untuk Aplikasi Pelacak Teman Sekitar
7. Bawa Uang Secukupnya
Membawa uang secukupnya menjadi tips mudik lebaran yang penting untuk diperhatikan.
Saat dalam suasana mudik lebaran, kamu akan sering bertemu dengan kerumunan orang sehingga akan lebih baik untuk membawa uang tunai secukupnya supaya perjalanan terasa lebih aman.
8. Gunakan Social Map untuk Melacak Lokasi secara Real-Time
Last but not least, tips mudik lebaran yang dapat dilakukan untuk mempermudah perjalanan adalah dengan menggunakan social map dari Jagat.io.
Yap, social map merupakan salah satu fitur unggulan di Jagat yang memungkinkan penggunanya untuk mengetahui titik lokasi secara real-time.
Cara menggunakannya pun terbilang praktis. Kamu hanya perlu install Jagat.io di smartphone melalui App Store atau Google Play Store.
Tenang, untuk mengunduh aplikasi media sosial berbasis metaverse ini, kamu nggak perlu mengeluarkan uang sepeser pun alias gratis!
Kalau udah terinstal di smartphone, langsung aja daftar akun dan buat karakter avatarmu sesuai keinginan.
Lalu, klik ikon peta yang ada di pojok kiri bawah layar untuk mulai menggunakan fitur social map.
Nantinya, kamu bisa melacak lokasimu secara real-time yang ditandai dengan logo avatar dalam peta social map.
Nggak cuma itu, Jagat juga memungkinkan kamu untuk berbagi momen seru saat mudik dengan mengunggah foto melalui fitur NOW, lho! Menarik, bukan?
Itu dia sederet tips mudik lebaran yang bisa kamu lakukan agar perjalanan terasa lebih aman dan nyaman.
Kalau ingin lebih mudah, kamu juga dapat mengunduh aplikasi Jagat untuk menemani perjalanan mudikmu.
Dengan adanya fitur social map di Jagat, kamu juga bisa melacak lokasi terkini rombongan yang menemani perjalanan mudik secara praktis dan efisien.
Yuk, mudahkan perjalanan mudikmu dengan mengunduh aplikasi Jagat.io melalui Google Play Store atau App Store sekarang juga!
Baca juga: 7 Ide Ngabuburit Online, Dijamin Seru dan Anti Mainstream!